sekilas ttg website diskual.ptx

Download Report

Transcript sekilas ttg website diskual.ptx

Situs web (bahasa Inggris: web site) atau sering disingkat dengan istilah situs
1. adalah sejumlah halaman web yang memiliki topik saling terkait, terkadang disertai pula dengan berkasberkas gambar, video, atau jenis-jenis berkas lainnya
2. Sebuah situs web biasanya ditempatkan setidaknya pada sebuah server web yang dapat diakses melalui
jaringan seperti internet, ataupun jaringan wilayah lokal (LAN) melalui alamat internet yang dikenali sebagai
URL.
Gabungan atas semua situs yang dapat diakses publik di internet disebut pula sebagai Waring Wera
Wanua atau lebih dikenal dengan singkatan WWW. Meskipun setidaknya halaman beranda situs internet
umumnya dapat diakses publik secara bebas, pada prakteknya tidak semua situs memberikan kebebasan
bagi publik untuk mengaksesnya, beberapa situs web mewajibkan pengunjung untuk melakukan pendaftaran
sebagai anggota, atau bahkan meminta pembayaran untuk dapat menjadi aggota untuk dapat mengakses isi
yang terdapat dalam situs web tersebut, misalnya situs-situs yang menampilkan pornografi, situs-situs berita,
layanan surel (e-mail), dan lain-lain.
Pembatasan-pembatasan ini umumnya dilakukan karena alasan keamanan, menghormati privasi, atau
karena tujuan komersil tertentu.
Sebuah halaman web merupakan berkas yang ditulis sebagai berkas teks biasa (plain text) yang diatur
dan dikombinasikan sedemikian rupa dengan instruksi-instruksi berbasis HTML, atau XHTML, kadang-kadang
pula disisipi dengan sekelumit bahasa skrip. Berkas tersebut kemudian diterjemahkan oleh peramban web
dan ditampilkan seperti layaknya sebuah halaman pada monitor komputer.
Halaman-halaman web tersebut diakses oleh pengguna melalui protokol komunikasi jaringan yang disebut
sebagai HTTP, sebagai tambahan untuk meningkatkan aspek keamanan dan aspek privasi yang lebih baik,
situs web dapat pula mengimplementasikan mekanisme pengaksesan melalui protokol HTTPS.
PENGERTIAN DAN CONTOH DOMAIN
Pengertian istilah Nama domain
Nama domain (domain name) adalah nama unik yang diberikan untuk mengidentifikasi nama server
komputer seperti web server atau email server di jaringan komputer ataupun internet.
Nama Domain berfungsi mempermudah pengguna di internet untuk melakukan akses ke server dan
mengingat server yang dikunjungi dibandingan harus mengenal deretan nomor atau yang dikenal IP
address. Nama domain juga di kenal sebagai sebuah kesatuan dari sebuah situs web.
WEB SERVER
SITUS WEB/ WEBSITE
diskual.tnial.mil.id
www.tnial.mil.id
Domain
Domain
Nama Domain
Nama Domain
Subdomain
Subdomain
Domain :
Pengertian : daerah; daerah kekuasaan; wilayah; kawasan
Dalam dunia internet dapat dikatakan sebagai pengelompokan/pembagian dari penamaan untuk
masing-masing arti atau tujuan, misalnya untuk komersial, organsisasi, sekolah, dll
Kumpulan halaman yang menampilkan informasi :
data teks,
data gambar diam atau gerak,
data animasi,
suara,
video dan atau gabungan dari semuanya,
baik yang bersifat statis maupun dinamis yang membentuk satu
rangkaian bangunan yang saling terkait dimana masing-masing
dihubungkan dengan jaringan-jaringan halaman (hyperlink).
Bersifat statis
informasi website tetap,
jarang berubah,
informasinya searah hanya dari pemilik website.
Bersifat dinamis
informasi website selalu berubah-ubah,
informasinya interaktif dua arah (pemilik & pengguna website).
Dlm sisi pengembangannya, website statis hanya bisa diupdate oleh
pemiliknya saja, sedangkan website dinamis bisa diupdate oleh
pengguna maupun pemilik

XAMPP (u/ link)
a. Web server
b. Database server
c. Script server
d. Scrip komunikasi data
: Apache
: MySQL
: PhP
: Perl
(Structured Query Language)
("Hypertext Preprocessor" atau "personal home page’)
(Practical Extraction and Report Language)

MACROMEDIA DREAMWEAVER 8
Lebih dinamis dlm pembuatan Web (script editor)

MACROMEDIA FIREWORKS 8
U/ editing gambar

PHP MYADMIN
U/ mempercepat/mempermudah pengaturan database.
Click Here
by
Supertim Diskual
Terimakasih