KAJIAN DRAMA INDONESIA-PPt 1- pendahuluan hakikat pengkajian.ppt

Download Report

Transcript KAJIAN DRAMA INDONESIA-PPt 1- pendahuluan hakikat pengkajian.ppt

PENDAHULUAN
HAKIKAT PENGKAJIAN
KAJIAN DRAMA INDONESIA
PENDAHULUAN
Perkembangan karya sastra cukup dinamis. Hal
tersebut terlihat dari semakin banyaknya karya
sastra yang lahir dari para kreatornya. Karya
sastra merupakan suatu objek yang cukup
menarik untuk dikaji. Banyak hal yang bisa
diungkapkan dari karya sastra tersebut.
Terkadang banyak hal yang sengaja
disembunyikan sang kreator di dalam karyanya
terhadap pembacanya, sehingga perlu
pengkajian yang mendalam untuk
mengungkapkannya.
Dalam melihat suatu karya, terdapat banyak
sisi yang bisa dipilih. Sudut pandang yang
berbeda mungkin sekali akan memunculkan
pemahaman yang lain.
Pengkajian terhadap karya sastra yang berarti
menganalisis, menelaah, atau meneliti suatu
objek (karya sastra), diharapkan dapat
memberi suatu pencerahan kepada pembaca
umumnya sehingga pemahaman pembaca
terhadap karya tersebut dapat terbantu.
HAKIKAT PENGKAJIAN
Pengkajian dari kata dasar kaji yang berarti
mengamati sesuatu dengan (secara) ilmiah.
Pengkajian itu sendiri dapat diartikan sebagai
perihal penyelidikan, penelitian, yang didasarkan
pada suatu proses yang dapat
dipertanggungjawabkan (baca: ilmiah).
Berdasarkan penjelasan di atas, jelaslah bahwa
suatu kegiatan pengkajian berbeda dengan
apresiasi, atau lebih tepatnya mengkaji
merupakan tingkatan kualitas yang lebih tinggi
daripada hanya sekedar mengapresiasi.
latihan
 Kemukakan sebuah ilustrasi yang dapat
memperjelas adanya bentuk kegiatan yang
berbeda antara: kegiatan mengapresiasi,
mengkaji, dan mengkritik! Ambillah contoh
objeknya dari sebuah naskah drama.