sim proyek 1 keahlian teknologi sehari-hari ( MIS)

Download Report

Transcript sim proyek 1 keahlian teknologi sehari-hari ( MIS)

Proyek 1
KEAHLIAN TEKNOLOGI
SEHARI-HARI
Nama Anggota Kelompok :
Tujuan Belajar :
Memahami sumber daya yang dapat
membantu anda mengelola teknologi
informasi
Mengetahui sumber-sumber daya di
mana anda dapat membeli perangkat
lunak atau mendapatkannya secara
gratis
untuk
mejaga
keamanan
komputer anda
Memahami pentingnya e-mail
PENDAHULUAN
Kebanyakan siswa hanya mengetahui hal-hal dasar
menganai komputer mereka, namun sebagai manajer dan
profesional masa depan Anda harus memiliki pemahaman
yang lebih dalam. Meskipun komputer sudah umum
digunakan di sekolah dan di tempat kerja, kebanyakan
penggunanya tidak memiliki pemahaman yang baik
mengenai penanganan komputer dan penggunaannya
sehari-hari. Penting bagi Anda untuk memahami
bagaimana cara menjaga agar komputer Anda dengan baik
dan bebas virus sehngga Anda dapat mengerjakan
pekerjaan rumah Anda. Amat penting bagi organisasi untuk
menjaga komputernya, karena masalah yang terjadi pada
suatu komputer dapat dengan cepat menyebar ke jaringan
organisasi tersebut.
E-mail merupakan saluran komunikasi formal dan informal
bagi banyak organisasi. Pesan –pesan yang dikirim
melalui e-mail dapat disimpan dalam jangka waktu lama
dan dikirim ke ribuan orang. Pesan-pesan ini juga dapat
digunakan sebagai bukti di pengadilan. Enam puluh
persen dari atasan yang disurvei mengakui bahwa
mereka menggunakan peranti lunak untuk mengawasi
e-mail karyawan. Etiket e-mail amat penting bagi para
manajer dan profesional sehingga keseluruhan proyek ini
diperuntukan untuk membahasnya.
SISTEM OPERASI
Sistem operasi dapat dianggap sebagai program komputer
yang menjalankan program lain di komputer anda. Program
ini menjalankan peralatan seperti hard drive dan mouse.
Program ini memiliki utilitas, yaitu program kecil yang
mampu menduplikasi file, menginstal peranti lunak aplikasi
baru, mengatur tampilan desktop komputer anda, dan lainlain.
Karena sistem opersi memengaruhi bagaimana komputer
anda bekerja , Anda harus mengetahui bagaimana cara
mengelolanya. Dalam proyek ini, hanya akan dibahas
sistem operasi pada komputer pribadi, bukan yang
digunakan pada server Web atau komputer mainframe besar.
Microsoft Windows
Microsoft Windows adalah sistem operasi yang
paling populer untuk mikrokomputer. Beberapa
orang tidak terlalu menyukai Windows, tetapi
semua orang mengakui luasnya penggunaan
sistem operasi ini dalam aplikasi bisnis. Hampir
semua manajer atau profesional pasti akan
menggunakan sistem operasi Windows pada
suatu saat dalam kariernya. Windows sudah ada
sejak 1981 dan telah mengalami banyak
perubahan
yang
mencerminkan
kenaikan
kemampuan
komputer
dan
keberagaman
perangkat yang dipasangkan ke komputer.
Sistem operasi Windows yang baru untuk PC
adalah Windows Windows XP. Microsoft telah
mengumumkan bahwa sistem operasi yang
berikutnya adalah Vista, yang diluncurkan pada
tahun 2006. Perlu dicatat bahwa Micosoft Office
bukanlah sistem operasi, melainkan sekelompok
program aplikasi peranti lunak yang mencakup
Excel, Word, Power Point, dan Acces. Sistem
operasi Windows XP terdiri atas edisi ‘’Profesional’’
dan ‘’Home’’, namun fitur yang dibutuhkan dalam
proyek ini dari kedua edisi itu sama.
Versi
Anda perlu mengetahui bahwa Microsoft
mengeluarkan paket-paket layanan untuk sistem
operasinya. Paket layanan (service pack) adalah
sekelompok pembaruan yang memperbaiki
kesalahan kode yang memengaruhi keamanan
atau efisiensi sistem operasi tersebut. Komputer
yang digunakan untuk mengetik bab ini
menggunakan sistem operasi Windows XP
profesional yang ditambahi paket layanan 2.
Cukup mudah menemukan sistem operasi dan
versinya pada komputer Anda.
Klik tombol ‘’start’’ (sisi kiri bawah layar Windows
anda) dan kemudian pilih ‘’control panel’’. Ketika
jendela pop-up muncul, klik ‘’system’’. Informasi
mengenai komputer anda (Peranti keras dan sistem
operasi) ditampilkan pada tab bertanda ‘’general’’,
seperti yang ditunjukan dalam figur P1.1.
Figur P1.1 telah diedit sehingga tidak menampilkan
informasi khusus mengenai penggunaan komputer.
Ketika Anda melihat layar pop up yang ditunjukan
dalam figur P1.1, anda akan melihat informasi
mengenai pemilik PC serta jenis processor komputer
(central processing unit), kecepatan pemprosesannya,
dan jumlah random akses memori (RAM) yang tersedia.
Figur P1. 1
Seiring dengan tersedianya programprogram aplikasi baru dan dirancangnya jenis
peranti keras baru, sistem operasi harus
diperbaharui (update) agar sumber daya baru ini
dapat dimanfaatkan. Keamanan adalah alasan
lain untuk memperbarui sistem operasi Anda.
Para hacker terus mencoba menemukan caracara untuk mengambil alih komputer Anda.
Microsoft dan vendor lain terus mencoba
mencegah serangan dari para hacker.
Pembaruan
Bagaimana anda bisa mendapatkan pembaruan dan
berapakah biayanya ? pembaruan untuk sistem
operasi Windows tidak dikenai biaya dan bisa
didapatkan dari situs Web Microsoft. Sebaiknya
Anda jangan pernah mempercayai pesan e-mail yang
menyuruh Anda untuk mengklik suatu link untuk
mendapatkan
pembaruan
Windows,
ketik
WWW.MICROSOFT.COM ke penjelajah web untuk
memasuki situs web Microsoft dan pilih link “Windows
Update”. Jangan pilih link “Office Update” karena link
tersbut mencari pembaruan untuk Excel, Word, dan
peranti lunak Office lain di komputer Anda. Anda juga
dapat membuka peranti Internet Explorer Microsoft
dan memilih perintah “Tools” yang diikuti dengan sub
perintah “Windows Update.”
Umumnya, Anda sebaiknya mengakses
situs Web Microsoft dan memeriksa
pembaruan sistem operasi setidaknya
sebulan
sekali.
Jika
Anda
belum
memperbarui sistem operasi Windows pada
komputer Anda, situs Web tersbut mungkin
akan mengingatkan Anda bahwa untuk
menginstal aplikasi pembaruan pada
komputer
Anda.
Kebanyakan
orang
menggunakan pilihan “Express” untuk
mendapatkan pembaruan, karena mereka
hanya
mengkhawatirkan
tentang
pembaruan keamanan (Figur P1.2).
Anda dapat memilih agar Microsoft secara
otomatis memperbarui sistem operasi Anda dan
produk-produk Microsoft di komputer Anda.
Lihatlah ke sisi kanan Figur P1.2. Ikutilah
instruksi
yang
muncul
pada
layar
untuk
mengotomatiskan pembaruan sistem operasi.
Figur P1.2
Pembaruan
otomatis
menimbulakan
dua
permasalahan. Yang pertama, kebanyakan
orang hanya memilih untuk memperbarui sistem
operasi mereka dan menolak
pembaruan
produk-produk Microsoft Office. Yang ke dua,
akses Internet berkecepatan tinggi disarankan
untuk mendapatkan
pembaruan. Jika Anda
memiliki modem dial-up, kemungkinan waktu
yang diperlukan untuk mengunduh (download)
pembaruan ke komputer Anda cukup lama.
Sistem Operasi yang lain
Microsoft bukanlah satu-satunya vendor yang
menwarkan sistem operasi untuk mikrokomputer.
Apple Computer membuat Mac OS X. Selain itu,
komputer mikrostandar dari Lenovo, Dell,
Gateway, dan lain-lain dapat menggunakan sistem
operasi UNIX. UNIX adalah sebuah sistem opensource, yang artinya sistem tersebut bebas untuk
diduplikasi, digunakan, dan diperbaiki oleh siapa
saja. Tetapi, Anda harus menyadari bahwa
beberapa vendor menjual versi modifikasi dari
versi gratis dari Unix dan versi buatan mereka ini
tidaklah Cuma-Cuma.
Mac OS X adalah sistem operasi yang mirip
dengan unix, namun sistem ini tidaklah
gratis melainkan hak milik Apple Computer.
Linux, varian lain Unix yang populer,
tersedia secara cuma-cuma dan semua
orang dapat menggunakannya tanpa
membayar biaya apa pun. Jika Anda
memiliki varian sistem operasi Unix seperti
linux, Anda bisa mendapatkan pembaruan
dari situs Web distributornya.
PERANTI LUNAK APLIKASI
Kebanyakan
manajer
dan
profesional
menggunakan kelompok produk microsoft office
(World, Exel, Power Point, dan Access) untuk
menyelesaikan tugas-tugas mereka. Karena
komunikasi merupakan tugas penting di semua
organisasi, penting untuk memahami bagaimana
peranti lunak aplikasi berkaitan dengan para
pengguna yang spesifik dan aman dari berbagai
ancaman.
Sebagai seorang manajer dan profesional, Anda
harus memikirkan mengenai peranti lunak pada
mikrokomputer
Anda.
Sementara
para
profesional
sistem
informasi
memikirkan
mengenai program-program komputer di server
dan mainframe, Anda cukup memikirkan mengenai
aplikasi peranti lunak pada mikro komputer
Anda. Karena kebanyakan organisasi memiliki
jaringan yang terhubung dengan komputer mikro
para karyawan, virus komputer dan ancaman
lain dapat menyebar ke seluruh organisasi
dengan
amat
cepat.
Anda
merupakan
pertahanan yang pertama terhadap ancamanancaman ini.
Identifikasi
Mengapa penting bagi Anda untuk menentukan versi
peranti lunak aplikasi pada komputer Anda? Karena
versi yang berbeda dari aplikasi lunak yang sama
(seperti Microsft word) bisa saja memiliki fitur yang
berbeda. Sebagai contoh, Word 2003 memilii fitur
untuk memantau perubahan-perubahan pada suatu
dokumen Word. Mengklik perintah ‘’tools’’ diikuti
dengan
subperintah
‘’track
changes’’
akan
menghidupkan fitur ini. Memantau siapa yang
mengubah, apa,dan kapan amat berguna ketika dua
atau lebih orang mengerjakan dokumen yang sama.
Tetapi, beberapa versi Word yang awal tidak memiliki
fitur ‘’track changes’’.
Salah
satu
organisasi
alasan
besar
mengapa
banyak
berusaha
untuk
menstandarisasi peranti lunak aplikasinya
dan versinya adalah
untuk meyakinkan
agar semua orang di dalam organisasi
tersebut mengerjakan dokumen yang dapat
bekerja sama dengan baik (kompatibel) satu
sama lain.
Asumsikan bahwa Anda menggunakan Microsoft
Word untuk membuat dokumen. Bukalah Word
pada komputer Anda. Untuk menentukan versi
Word yang Anda gunakan klik perintah ‘’Help’’
diikuti dengan subperintah ‘’About Microsoft Word’’.
(subperintah ini dapat juga bernama ‘’About
Microsoft Office Word’’). Figur P1.3 menunjukan
perintah tersebut, dan Figur P1.4 menunjukan
informasi mengenai Word. Perlu dicatat bahwa
menggunakan perintah ‘’File’’ diikuti dengan
subperintah ‘’Properties’’ akan informasi mengenai
orang yang membuat dokumen tersebut serta
fakta-fakta penting mengenai kapan dokumen
tersebut dibuat dan dimodifikasi.
Figur P1. 3
Figur P1. 4
Pembaruan
Seperti halnya Anda dapat memperbarui sistem
operasi, Anda juga dapat memperbarui aplikasi.
Kunjungilah situs Web Microsoft dan pilih “Office
Update”. Sebagai alternatif lain, jika Anda sedang
membuka Word, Excel, Power point, atau aplikasi
Microsoft lain, Anda dapat mengklik perintah
“Help” diikuti dengan subperintah “Check for
Updates”.
Kebanyakan
pembaruan
aplikasi
akan
meningkatkan efisiensi operasional aplikasi
tersebut. Beberapa dari pembaruan ini dapat
memecahkan masalah-masalah keamanan,
namun pembaruan jenis ini tidak seiring
pembaruan keamanan untuk sistem operasi.
Kebanyakan orang tidak memperbarui peranti
lunak aplikasi mereka dan mengandalkan
pembaruan sistem operasi untuk mengatasi
masalah-masalah keamanan.
Melacak perubahan
Fitur “track changes” telah disebutkan lebih awal.
Banyak manajer dan profesional bekerja dalam
tim virtual di kantor yang berbeda pada zona
waktu yang berbeda, dan mereka saling bertukar
dokumen Word dan lembar kerja Excel yang
menggambarkan kerja tim. Adalah penting untuk
mengetahui anggota tim mana yang membuat
perubahan dan pada waktu kapan.
Perintah “tools” diikuti dengan subperintah “track
changes” akan menghidupkan fitur ini; fitur ini
dapat dimatikan lagi dengan mengklik “tools” dan
“track changes”. Perubahan akan dicatat dalam
bentuk catatan kecil di sebalah teks Word. Di
Excel, sel yang berubah akan ditandai, dan
ketika mouse digerakan di atas sel tersebut,
sebuah jendela pop-up akan mendeskripsikan
perubahan tersebut. Versi terkini Power Point
(2003) tidak memiliki fitur “track changes”.
Pemantauan dapat mengidentifikasi siapa yang
melakukan perubahan. Orang ini adalah orang
yang memiliki peranti lunak aplikasi pada
komputer tersebut. Ketika Anda menginstal
Microsoft Word pada komputer Anda, selama
proses instalasi Anda akan menemui perintah
untuk memasukan nama dan nama perusahaan
Anda. Ini merupakan informasi identifikasi yang
akan dipantau. Informasi tanggal dan waktu
akan diambil dari jam sistem dalam komputer
Anda. Jika tanggal dan waktu komputer Anda
tidak benar, maka tanggal dan waktu pada
catatan pemantauan juga akan salah.
Perlindungan Kata Sandi
Para manajer sering kali menyatakan sebuah
lembar kerja atau dokumen pada sebuah e-mail.
Karena e-mail sering ditarget oleh hacker, manajer
mungkin perlu menambahkan proteksi kata sandi
pada lembar kerja Excel, dokumen Word, atau
presentasi Power Point. Kejadian yang sering
terjadi dibandingkan hacker memasuki e-mail Anda
adalah penulisan alamat e-mail yang salah dan
berisikan informasi sensitif yang dikirim ke orang
yang salah.
Kata sandi dapat diberitahukan kepada rekan
kerja melalui telepon atau melalui cara lain
selain e-mail itu sendiri. Dengan cara ini,
meskipun dokumen tersebut salah sasaran atau
dicuri hacker, akan sangat sulit bagi orang
tersebut untuk melihat atau lembar kerja
tersebut.
Jika Anda membuat kata sandi untuk dokumen,
lembar kerja, atau presentasi, Anda harus
mengingatnya. Enkripsi kata sandi cukup kuat,
dan jika Anda tidak dapat mengingat kata sandi
tersebut, Anda dapat kehilangan dokumen
tersebut untuk selamanya.
Anda dapat melindungi dokumen Word dengan
kata sandi, lembar kerja Excel, atau presentasi
Power Point dengan cara mengklik perintah
“tools”
diikuti
dengan
subperintah
“options”.
Pilihlah tab “security” dan figur P1.5 akan muncul.
Anda akan diberikan pilihan untuk menentukan
kata sandi untuk membuka file serta kata sandi
untuk memodifikasi file tersebut. Ini merupakan
pilihan-pilihan yang penting.
Figur P1. 5
VIRUS DAN SPYWARE
Virus dan spyware merupakan masalah yang
serius. Spyware tidak bersifat berbahaya karena
tidak
dikirimkan
menghentikan
ke
komputer
kerjanya
atau
Anda
untuk
untuk
mencuri
informasi yang sensitif. Sebaliknya, virus dibuat
untuk menghancurkan atau mencuri informasi
pada
komputer
Anda
dan
menyebabkan
komputer Anda menjadi tidak berguna.
Beberapa orang percaya bahwa hacker membuat
virus agar menjadi terkenal ketika sejumlah
besar komputer terinfeksi. Jika hal ini benar,
maka jelaslah mengapa banyak virus ditujukan
kepada Microsoft, karena sejumlah besar
komputer menggunakan sistem operasi dan
peranti lunak aplikasinya.
Hampir setiap komputer yang mengakses
internet memiliki sejumlah spyware. Terlalu
banyak aplikasi spyware pada komputer dapat
memperlambat kecepatan dan kinerjanya.
Ancaman dan Hoax
Organisasi –organisasi yang ternama berusaha
keras untuk menjaga agar virus tidak tersebar
dari situs Web mereka. Anda tidak akan
menerima e-mail dari suatu organisasi ternama
yang berisikan link untuk memperbarui sistem
operasi Anda – e-mail seperti itu pasti adalah
hoax. Selain itu, organisasi-organisasi yang legal
tidak akan mengirim e-mail dengan link yang
menanyakan informasi akun atau kata sandi
Anda.
Anda sebaiknya hanya meminta pembaruan
atau bertukar informasi mengenai akun dengan
cara mengunjungi situs Web organisasi tersebut
dan kemudian mengakses link yang sesuai dari
dalam situs Web tersebut.
Istilah phising (diucapkan “fishing”) digunakan
untuk menggambarkan e-mail yang meminta
informasi yang sensitif dengan cara menyamar
sebagai
permintaan
organisasi.
yang
sah
dari
suatu
Jangan pernah mengirimkan informasi yang
sensitif (kata sandi, nomor rekening, nomor kartu
kredit,
dan
nomor
lain)
melalui
e-mail.
Kunjungilah situs Web tersebut secara langsung,
karena situs Web jauh lebih aman dibandingkan
e-mail.
Unduhan dan pembaruan untuk sistem operasi
dan aplikasi peranti lunak hanya boleh diakses
dari situs Web organisasi tersebut.
Proteksi
Tidak
ada
alasan
untuk
tidak
memasang
antivirus dan antispyware pada komputer Anda
dan tetap menjaganya agar selalu baru. Virus
dan spyware di komputer Anda dapat dengan
cepat menyebar melalui jaringan di tempat kerja
atau
sekolah.
Komputer
Anda
yang
tidak
terlindung dapat menjadi sumber infeksi ratusan
atau bahkan ribuan komputer
yang lain.
Norton (www.norton.com) dan
McAfee (www.mcafee.com) merupakn dua vendor
peranti lunak antivirus dan antispyware yang
digunakan secara luas. Produk – produk ini dibeli
terbatas, misalnya dengan membayar biaya
tahunan, dan pembaruan dalam jangka waktu
tersebut dimasukan dalam biaya pembelian.
Microsoft menawarkan antispyware secara cumacuma bagi para pengguna sistem operasi
Windows. Sebenarnya antispyware ini tidak gratis,
karena Anda harus membeli Microsft Windows
terlebih dahulu agar spyware ini dapat bekerja.
Versi uji coba Microsoft Windows antispyware
tersedia di situs Web Microsoft.
PROTEKSI
KOMERSIAL
PROTEKSI GRATIS
Grisoft
(WWW.GRISOFT.COM)
menwarkan antivirus atau antispyware yang gratis maupun
komersial.
Spybot
(WWW.SPYBOT.COM)
juga
menawarkan antispyware-nya juga yang gratis maupun
komersial. Nama peranti lunak Grisoft adalah AVG. Versi
gratis peranti lunak ini amat baik untuk mendeteksi dan
menghapus viirus.
Ad-Aware (WWW.LAVASOFT.COM) adalah aplikasi
antispyware yang amat terkenal. Edisi penggunaan aplikasi
ini bisa didapatkan secara Cuma-Cuma, meskipun Anda
dapat mendapatkan produk Ad-Aware lain yang lebih
mudah digunakan dan Anda dapat memperbarui sendiri
pada waktunya.
Jika Anda tidak mampu membeli peranti lunak antivirus dan
antispyware, kunjungilah situs Web grisoft untuk
mendapatkan antivirus AVG dan situs Web Lavasoft untuk
mendapatkan antispyware gratis.
E-MAIL
E-
mail
amat
mudah
digunakan
sehingga
kebanyakan orang tidak terlalu memerhatikan
betapa pentingnya aplikasi ini. E-mail amat
penting untuk komunikasi bisnis. Hanya sedikit
pengguna yang memanfaatkan
semua fitur
aplikasi email mereka, sehingga mereka tidak
menggunakan seluruh potensi e-mail mereka.
Implikasi di Tempat Kerja
Hampir setiap e-mail yang pernah Anda kirimkan
mungkin tersimpan disuatu tempat. E-mail
melewati banyak server pada perjalanannya dari
pengirim ke penerima, dan sebagian besar dari
server ini dibuat cadangannya berulang kali
sehingga menyimpan catatan komunikasi e-mail
yang panjang. Ini
merupakan satu alasan
mengapa jaringan dapat diandalkan, karena
jaringan memiliki cadangan sehingga dapat
cepat pulih dari masalah dan mengirimkan ulang
komunikasi yang hilang.
Ketika Anda menghapus sebuah e-mail, e-mail ini
akan dipindahkan ke dalam folder file “terhapus”
(deleted) di dalam aplikasi e-mail Anda. Tetapi,
Anda juga harus menghapus e-mail dari folder
file ”deleted” untuk mengeluarkannya dari e-mail
Anda. Figur P1.6 menampilkan folder e-mail dari
aplikasi e-mail Microsoft Outlock. Dapat dilihat
bahwa 80 e-mail dihapus. Ketika dihapus, e-mail
tersebut dipindahkan dari “inbox”, namun masih
berada di dalam memori komputer. E-mail akan
tetap berada dalam memori komputer hingga
dihapus dari folder “Deleted Items.”
Figur P1.6
Etiket E-mail di Tempat Kerja
Kebanyakan orang dapat mengekspresikan diri
mereka lebih baik dari percakapan langsung
dibandingkan melalui komunikasi tertulis.
sebagai contoh, bercanda atau menggunakan
ungkapan sarkastik adalah beberapa hal sulit
dilakukan dalam percakapan langsung. Karena
pesan-pesan e-mail dapat
bertahan dalam
waktu yang lama dan dikirimkan kepada orang
lain, penting bagi Anda untuk berkomunikasi
dengan jelas dan sopan dalam e-mail Anda.
Hati-hatilah dalam menggunakan fitur e-mail
“Reply all.” Anda dapat melihat nama pengirim email dari kotak “From” dan nama penerima
dikotak “To.” Tapi Anda tidak mungkin
mengetahui siapa yang akan menerima salinan
tersembunyi dari e-mail tersebut. Kebanyakan
aplikasi e-mail memungkinkan si pengirim untuk
mengirimkan pesan ke alamat yang tidak
ditampilkan baik di kotak “To” maupun “From”.
Keika Anda memilah “Reply”, hanya si pengirim
yang akan menerima pesan tersebut, namun
dengan memilih “Reply all”, si pengirim, semua
penerima, dan para penerima salinan tembusan
akan menerima pesan tersebut.
Jangan mengirimkan e-mail terlalu panjang. Jika Anda
memilih e-mail yang panjang, buatlah sebuah dokumen
dan lampirkanlah dokumen tersebut dengan e-mail.
Beberapa organisasi membuat ukuran lampiran yang
dapat dikirimkan, sehingga Anda mungkin harus
menempatkan dokumen tersebut pada server Web dan
mengirimkan link-nya ke dalam dokumen di dalam e-mail.
Jangan merasa yakin bahwa e-mail yang Anda kirimkan
pada seseorang tidak akan pernah dikirimkan kepada
orang lain. E-mail bukanlah seperti gurauan yang
diucapkan pada suatu acara makan siang atau seperti
komentar tidak sengaja yang dibuat di kantor. E-mail
adalah pernyataan tertulis yang dapat bertahan untuk
waktu yang lama dan dapat di kirimkan ke banyak orang
yang tidak ingin mengetahui pendapat Anda.
Akun E-mail Pribadi
Kebanyakan orang biasanya berpikir bahwa jika
mereka menggunakn e-mail pribadi, sepri AOL,
pada komputer mereka di tempat kerja maka email yang meraka kirim dan terima akan bersifat
pribadi. Hal ini salah. Jika Anda menggunakan
sumber daya organisasi Anda - peranti keras
atau peranti lunak maupun jaringan komunikasi maka organisasi tersebut berhak untuk
mengawasi e-mail.
e-mail pribadi sebaiknya dikirimkan melalui
komputer yang Anda beli menggunakan peranti
lunak yang Anda beli dan jarinagan komunikasi
yang
Anda
bayar.
Kebanyakan
orang
menggunakan sumber daya komputer di tempat
kerja untuk mengirimkan e-mail pribadi,
sementara kebanyakan organisasi memberikan
kesempatan untuk menggunakan sumber daya
komputer untuk kepentingan pribadi, seperti hal
nya kesempatan menggunakan telepon kantor
untuk beberapa kepentingan pribadi. Tapi Anda
harus memahami bahwa organisasi tersebut
memiliiki hak untuk mengawasi bagaimana
sumber daya digunakan.
RANGKUMAN
Sistem operasi penting karena sistem ini adalah program
yang menjalankan komputer Anda. Sistem operasi harus
sering diperbarui, karena peranti keras baru terus dibuat,
peranti lunak baru ditulis, dan hacker selalu berusaha
untuk mengambil alih komputer Anda. Kunjungilah Web
penyedia sistem operasi Anda untuk mendapat
pembaruan.Jangan pernah memercayai e-mail yang
berisikan link untuk memperbarui sistem operasi Anda
atau peranti lunak lain dikomputer Anda.
Anda bukan hanya harus mengidentifikasi aplikasi
peranti lunak dikomputer Anda melainkan juga dari versi
peranti lunak komputer Anda. Karena versi yang berbeda
memiliki fitur yang juga berbeda, file yang dibuat oleh
versi yang berbeda-beda dapat saling tidak bersesuaian.
Anda juga harus mempelajari bagaimana memantau
perubahan yang dilakukan terhadap file Anda. Banyak
organisasi yang mememtingkan kerja tim, dan dokumen
yang
dibuat
tim
harus
menunjukkan
siapa
yang
melakukan dan perubahan dan kapan.
Jagalah komputer Anda agar selalu terlindung dari virus
dan spyware. Penggunaan Internet secara luas berati
bahwa komputer Anda dapat menulari ratusan bahkan
ribuan komputer lain. Peranti lunak komersial dan gratis
banyak disediakan oleh sejumlah organisasi.
E-mail merupakan alat yang handal, tetapi Anda harus
menghormatinya. Beberapa orang mengalami kesulitan
untuk mengekspresikan diri dalam bentuk tulisan, dan
kesalahan dapat terjadi. Jika kesalahpahaman terjadi,
cobalah untuk memperbaiki masalah tersebut. Sadarilah
bahwa sesuatu yang Anda kirimkan kepada seseorang
melalui e-mail dapat dikirimkan kepada banyak orang.
Bersikaplah sopan dan hati-hati dalam menuliskan email.
Jr., Raymond Mcleod dan Schell, George P. 2008. Sistem
Informasi Manajemen. Jakarta: Salemba empat